Stok Blangko di Disdukcapil Aman Hingga Juni 2021
LENSAAKTUAL.MY.ID.
Lahat, - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcasip) memastikan persedian blanko Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik (KTP-el) saat ini masih cukup untuk beberapa bulan ke depan.
Kadis Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Lahat, Iskandar Supratman SE MM mengatakan saat ini ada sekitar 5.250 blanko KTP-el yang tersedia. Menurutnya, jumlah ini diprediksi masih aman untuk dua bulan ke depan.
"Untuk stok blanko KTP - el per hari ini berjumlah 5.250 keping, cukup untuk melayani masyarakat sampai dengan bulan Juni 2021," kata Iskandar Supratman melalui via seluler. Senin (19/4).
Menurutnya, blanko yang tersedia itu masih bisa untuk melakukan pelayanan pengurusan administrasi kependudukan seperti pembuatan KTP el baru, dan perubahan elemen data.
"Misalkan perubahan data seperti status perkawinan dan perubahan alamat. Selain itu, kerusakan pada kartu identitas, pergantian Surat Keterangan (Suket) dan lainnya, maka pemohon bisa mengajukan ke Kantor Disdukcapil," ujarnya.
Dikatakannya, sesuai rencana, penambahan blangko akan diusulkan ketika kondisi persediaan menipis. Pihaknya bakal berkoordinasi nantinya dengan pemerintah pusat untuk penambahan.
Disisi lain menurutnya, dalam sehari ada 200 pemohon yang mengurus percetakan kependudukan KTP.
Walaupun kondisi Covid-19 belum tuntas, pelayanan pun tetap menggunakan protokol kesehatan ketat seperti tahun tahun sebelumnya.
"Ada 200 pemohon dalam sehari, dan proses bikin e-KTP cukup 10-15 menit bila administrasinya lengkap dan tidak ada gangguan internet. Kalau yang belum punya, koordinasi sama kita. E-KTP berlaku seumur hidup," tutupnya. (*)
Posting Komentar